PADANG PARIAMAN – (Nasional3.com),-Memanfaatkan masa reses di tahun 2022, Ketua DPRD Padang Pariaman Ir. H Arwinsyah, MT menyerap aspirasi masyarakat Nagari Kuranji Hulu tepatnya di Kantor Wali Nagari Kuranji Hulu,Senen (4/7/2022), bertempat di Kantor Wali Nagari Kuranji Hulu. Ia berjanji akan memperjuangkan aspirasi yang di sampaikan masyarakat agar terealisasi.
Wali Nagari Kuranji Hulu Salman Hardani, selaku tuan rumah menyampaikan beberapa aspirasi baik secara lisan maupun dalam bentuk proposal, diantaranya perbaikan akses jalan, perbaikan drainase, peningkatan sektor pertanian dan Perkebunan.
Kemudian wali Nagari Salman Hardani menyampaikan bagai mana langkah langkah Ketua DPRD untuk menuju nagari lebih baik kedepannya, semoga aspirasi yang di sampaikan masyarakat bisa terealisasi melalui Pokok Pokok Pikiran Ketua DPRD nantinya.
Menanggapi aspirasi masyarakat ini, Ir. H Arwinsyah, MT akan memperjuangkan dalam anggaran APBD Padang Pariaman, terutama dana pokir yang ditempatkan di dinas-dinas terkait, dan tentunya itu akan kita bicarakan nantinya ditingkat kabupaten ,ungkap Arwinsyah.
Ir. H Arwinsyah, MT juga menyampaikan tujuan reses itu sebenarnya juga lebih mempererat tali silahturahim, dan berharap adanya reses ini keluhan serta harapan masyarakat bisa dicari solusi bersama. “Insya allah dengan bersama Nagari akan lebih baik” ucapnya.
Tampak hadir dalam kegiatan bapak camat ,Babinsa Nagari, Bhabinkamtibmas Nagari, Ketua KAN,Bamus Nagari ,Tokoh masyarakat Nagari Kuranji Hulu,Niniak mamak cadiak pandai,suluah bendang dalam Nagari.(VR)